PayPal
Saya tidak akan menjelaskan panjang lebar mengenai PayPal. Para pelaku bisnis internet sudah tahu apa itu PayPal.
PayPal adalah alat pembayaran online yang terbanyak digunakan didunia saat ini. Setiap orang dapat mengirim atau menerima uang dengan pengguna PayPal lain, melakukan pembelian atau pembayaran di situs toko online/merchant, ebay, bisnis, pekerjaan dan lain-lain.
PayPal merupakan cara bertransaksi di internet yang paling aman dan mudah.
Paypalindonesia adalah tempat untuk berbagi informasi dan pengalaman menggunakan PayPal, peningkatan penggunan PayPal dan katalog list toko online yang menggunakan PayPal. Gunakan forum jika ada pertanyaan seputar PayPal untuk mendapatkan bantuan dari user lain di website tersebut...
Untuk mendaftar di PayPal, sebaiknya Anda mendaftar melalui PayPal Indonesia. Ini hanya untuk menjaga jika akun Anda di PayPal bermasalah, PayPal Indonesia bisa membantu.
Saat mendaftar di PayPal, pakailah nama dari KTP atau SIM yang masih berlaku. Baik itu nama, alamat atau data lainnya. Sekarang sudah mudah untuk memverifikasi akun kita di Paypal menggunakan rekening bank yang ada di Indonesia. Paypal juga sudah menggunakan bahasa Indonesia. Ini sangat membantu sekali buat teman-teman yang ingin buka rekening di Paypal.
Tapi ingat! Jangan sampai salah mengisi data-data rekening Anda. Misalnya; Nama, Nomor Rekening, Nama Bank, Kode Bank. Jika ada kesalahan dalam mengisi data, maka Anda akan dikenakan biaya 50.000 saat ada transaksi. Jadi periksalah kembali data-data yang Anda isikan.
Saya sendiri mendaftar lewat Paypal Indonesia, dengan maksud; jika suatu saat terjadi sesuatu dengan data-data saya di Paypal, maka Paypal Indonesia bisa membantu kita. Supaya tidak repot gitu lhooo...hehehe
Semoga informasi ini bermanfaat buat Anda.
No comments:
Post a Comment