MENDOAKAN ORANG YANG SUDAH MENINGGAL?
MANA AYATNYA DALAM KITAB SUCI?
PENDAHULUAN
Berbicara mengenai Api Penyucian, erat hubungannya dengan praktek
mendoakan orang yang sudah meninggal. Sebagai orang Katolik, kita
menghormati jiwa-jiwa orang yang sudah meninggal dan dengan tekun
mendoakan serta mempersembahkan intensi Misa bagi mereka.
Namun
mungkin kita beberapa kali menghadapi tantangan dari orang non-Katolik
mengenai praktek ini. Mengapa kita mendoakan orang yang sudah meninggal?
Bukankah orang yang sudah meninggal itu sudah tidak punya hubungan lagi
dengan kita di bumi? Memangnya doa-doa dan silih kita bisa membantu
mereka masuk Surga?